Pesta Rakyat HUT Mura ke 21 Akan Dimeriahkan Artis Ibukota

Rab, 26 Juli 2023

Puruk Cahu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) melalui panitia Hari Ulang Tahun (HUT) Murung Raya ke 21 yang jatuh pada tanggal I Agustus 2023 ini dipastikan akan mendatangkan artis dari Ibukota Jakarta yang akan ditampilkan pada malam puncak pesta rakyat.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Panitia HUT Mura ke 21, Paulus K.Manginte bahwa pihaknya nanti akan mendatangkan Republik Band dan Evi Masamba.
“Tidak hanya itu, Pemkab Mura juga melaksanakan beberapa rangkaian dalam memeriahkan HUT Mura ke 21 ini, seperti festival dangdut, lomba modern dance, dan festival show casual, lomba jajanan dan kuliner khas Murung Raya, festival band dan vocal solo pop, lomba senam kreasi, pegelaran batik khas Murung Raya, pencatatan rekor muri gerakan berencana itu keren oleh seribu pelajar, karnaval budaya, lomba tari pedalaman dan pop daerah serta banyak lagi lainnya,” ungkap Paulus, Rabu (26/7/2023).
Pada kesempatan tersebut ia juga menyampaikan ucapan terimakasihnya terhadap Bupati Murung raya yang telah memercayakan kepada pihaknya sebagai panitia pelaksana HUT Mura ke 21.
“Terimakasih kepada Bupati Murung Raya yang telah memercayakan kami sebagi panitia pelaksana HUT Mura ke 21 juga kepada berbagai pihak yang mendukung sepenuhnya pelaksanaan perayaan ini,” ungkapnya.
Tidak hanya itu, pihak keamanan juga menjadi salah satu pihak yang berkontribusi dalam mensukseskan seluruh rangkaian HUT Mura ke 21 ini agar memberikan rasa aman dan tertib.(mur)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *