8 Kecamatan di Seruyan Dilanda Banjir, Faskes Diminta Bersiap Jika Terjadi Lonjakan Pasien

Kam, 13 Oktober 2022

KUALA PEMBUANG – Musibah banjir kembali terjadi di wilayah Kabupaten Seruyan. Setidaknya musibah banjir terjadi di delapan Kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Seruyan dengan ketinggian yang berfariasi

Sehubungan dengan itu, Anggota DPRD Seruyan, Hadinur menghimbau, kepada masyarakat dan para orang tua yang memiliki anak yang masih kecil, agar waspada terhadap penyakit-penyakit yang dapat timbul pada saat musibah banjir seperti ini.

Sebab biasanya banyak ditemukan masyarakat yang terkena penyakit seperti diare, gatal-gatal, Flu dan lainnya. “Umumnya anak-anak yang sering terkena penyakit-penyakit ini disebabkan karena mandi banjir, jadi kepada para orang tua agar lebih waspada dalam menjaga anak-anaknya,” ujarnya.

Disamping itu, Dinas Terkait dan faskes juga diminta agar bersiap, jika terjadi lonjakan pasien dengan kasus penyakit-penyakit tersebut. “Dinas Kesehatan agar bisa memastikan stok obat-obatan tersedia, terkusus untuk penyakit yang biasanya timbul pada saat musibah banjir,” ujarnya.(Sdi)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *