MUARA TEWEH — Bentuk kepedulian Komonitas Sahabat Peduli Sesama kepada warga yang kurang mampu dan mendapat musibah tak diragukan lagi.
Bantuan sosial yang diserahkan kepada warga Mardiyansah Saputra, atas wafatnya ibu Hamsah (80) di Pangku Raya RT 32, Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Selasa (17/8’2021).
Mardiyansah Saputra anak Almarhum menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian teman komonitas Sahabat Peduli Sesama dalam meringankan beban keluarga yang sedang berduka.
Atas bantuan dan kepedulian dari teman-teman komonitas Sahabat Peduli Sesama, pihaknya bersama keluarga duka merasa sangat terbantu semoga teman-teman Komonitas Sahabat Peduli Sesama yang telah peduli kepada warga.
Seraya berucap mudah mudahan dilancarkan rejekinya serta dimudahkan urusannya,” ucap Mardiyansah saat menyambut kedatangan rombongan di rumah duka.
Eko Agus Arriyanto mewakili Ketua SPS mengatakan, selain memberikan sedikit bantuan kepada keluarga duka di Pangku Raya RT32 yang tidak kalah pentingnya kedatangan kami adalah turut berbela sungkawa atas meninggalnya Almarhum.
Menurut Eko Agus Arriyanto dengan sedikit bantuan ini bisa meringankan beban keluarga duka di tengah pandemi Covid-19 sekarang ini.
Dikatakannya juga bahwa kegiatan ini murni kepedulian dan tidak ada kepentingan lain selain berbakti sosial kepada warga masyarakat Barito Utara yang tau dan bisa di jangkau untuk membantu.
“Dalam menyalurkan bantuan kita tahu persis mereka yang menerima dan kita langsung turun ke lapangan,”pungkasnya.(Ani)