Kuala Pembuang – Anggota DPRD Seruyan Harsandi megajak semua pihak untuk menangani serta menanggulangi dampak bencana banjir yang terjadi di daerah setempat.
Gotong royong serta kerja sama seluruh elemen lapisan masyarakat dengan saling bahu-membahu untuk menangani dampak banjir merupakan salah satu wujud kepedulian antar sesama.
“Itu sangat diperlukan, kita harus saling bergotong royong. Agar masyarakat yang terdampak bencana banjir bisa merasakan kehadiran kita semua dan merasa terbantu,” katanya, Jumat (4/11/2022).
Sebagaimana diketahui, akibat curah hujan yang cukup tinggi dalam beberapa waktu belakangan, membuat sejumlah wilayah yang ada di Bumi Gawi Hatantiring terdampak banjir.
Seiring dengan hal itu, ia menilai bahwa bencana banjir ini juga perlu ditangani dengan langkah-langkah yang efektif dari pemerintah daerah melalui Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) terkaitnya.
“Artinya, penanganan aspek dari jangka pendek, menengah sampai jangka panjanganya harus dipikirkan. Memang ini karena faktor alam, tapi yang harus kita sadari bersama adalah mengapa ini semakin parah,” kata Harsandi.(Al)