MUARA TEWEH – Banyaknya potensi alam yang dimiliki Kabupaten Barito Utara diharapkan dapat dimanfaatkan oleh Perusda Batara Membangun secara maksimal. Salah satunya yakni sumber mata air bersih pegunungan, yang bisa dibuat sebagai produk minuman kemasan.
Anggota DPRD Kabupaten Batara, Surianor SE mengatakan, bahwa di daerah ini banyak terdapat sumber air bersih.
Harapannya, sumber air bersih ini dapat dimanfaatkan oleh Perusda Batara Membangun, yakni membuat produk minuman kemasan.
“Kita mendorong Perusda Batara Membangun untuk mengembangkan lagi usaha yang sudah ada. Salah satunya membuat produk minuman kemasan,” ujar Surianor SE, belum lama ini.
Menurutnya, dengan semakin bertambahnya usaha yang dijalankan Perusda Batara Membangun, maka otomatis akan membuka pelaung kerja baru untuk masyarakat, serta juga akan berimbas positif pula terhadap kemajuan daerah. “Mengenai pemasarannya minuman tersebut bisa dijual baik di dalam daerah maupun ke Kabupaten-Kabupaten tetangga,” tuturnya.(Red)