Waket II DPRD Mura Nilai GPM Bisa Jadi Solusi untuk Masyarakat Jelang Idul Fitri

Rab, 3 April 2024

Puruk Cahu – Wakil Ketua II DPRD Murung Raya (Mura), Rahmanto Muhidin menyebutkan bahwa Gerakan Pangan Murah (GPM) bisa menjadi solusi bagi masyarakat memenuhi kebutuhan terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri pada tahun 2024 ini.

“Mengingat harga kebutuhan pokok yang cukup tinggi, bahkan menyebabkan jumlah zakat fitrah beras juga mengalami kenaikan. Tentu gerangan pangan murah ini bisa membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari,”ucapnya, Rabu (3/4/2024).

Diketahui, Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah yang digelar serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Murung Raya sudah mulai dilakukan. Kegiatan yang digelar Badan Pangan Nasional ini menjual produk beragam, terutama bahan pokok.

“Masyarakat harus memanfaatkan program ini, meski harus dengan membeli. Tetapi setidaknya ada perbandingan harga yang signifikanb yang didaptkan oleh masyarakat dibandingkan dengan harga sembako ditingkat pasar,”pungkasnya.

Politisi PKB ini juga mengharapkan agar GPM ini dapat dilaksanakan pada setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Murung Raya.(mur)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *