DPKP Palangka Raya Perkuat Pencegahan Kebakaran untuk Petugas SPBU

Sab, 23 Maret 2024

PALANGKA RAYA – Dinas Damkar dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya menerima kunjungan dari SPBU Desa Pujon, Kabupaten Kapuas terkait program pelatihan pencegahan kebakaran dan penggunaan alat pemadam api ringan (APAR) yang diselengarakan di Kantor DPKP Kota Palangka Raya, Sabtu (23/03/2024).
Kepala DPKP Kota Palangka Raya, Gloriana Aden mengatakan, kegiatan ini bertujuan menciptakan lingkungan yang lebih aman dari risiko kebakaran serta memahami tata cara penggunaan APAR dan teknik-teknik pencegahan lainnya.
“Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya upaya pencegahan kebakaran di lingkungan sekitar, serta memperkuat kerja sama antara DPKP Kota Palangka Raya dengan berbagai instansi dan kelompok masyarakat,” kata Gloriana.
Lebih lanjut, Gloriana berharap melalui edukasi dan pelatihan seperti ini, kesadaran akan pentingnya keselamatan dan pencegahan kebakaran dapat semakin meningkat di llingkungan masyarakat.
“Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat langsung dalam hal pencegahan kebakaran, tetapi juga menjadi langkah penting dalam membangun kesadaran dan kerjasama antara berbagai pihak dalam menjaga keselamatan bersama,” ucapnya.(sg)

iklan

Baca Juga

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *